by Felisia Devi
Sebagai cewe pasti pernah sedikit ngomongin soal fashion ..hehehe
Jadi waktu itu gue dan bbrp orang lainnya lagi ngmg soal fashion dan ada nge bahas soal "Eh dia jual tas ...(merk terkenal) loh, cuma sekian bla bla bla"
Pertama denger juga ada tertarik, tapi ada keraguan, masa sih barang
dengan merk itu bisa semurah itu, dengan lumayan jauh dibawah pasaran.
Tapi pas liat eng ing eng ,gue langsung males kaga ada minat beli
sama sekali biar ada merk dan katanya asli. Gak meyakinkan dan gue juga
ga pernah liat tuh model di toko nya.
Mereka pada seru , borong, heboh, gue sendirian yang heran dan mikir.
Dan dari hal ini gue jadi belajar, klo dihubungkan dengan kekristenan.
Mereka pada seru karena katanya merk A, tapi gue mempertanyakan ,apa bener? Bahan, kualitas, jahitannya bagaimana jika dibandingkan asli? apa cuma asal tempel merk?
Begitu juga dengan ke-kristenan, mungkin banyak yang bisa aja ngaku
kalau diri nya kristen,orang percaya, ke gereja, pengikut Kristus
sejati, Tuhan ada di sini situ.
Itu cuma ngomong atau bener kristen sejati? karena cuma ngomong doank semua bisa, tapi gimana buktiinya?
Sebuah produk dibuktiin dengan ditelusuri untuk memastikan bahwa memang barang itu di produksi dengan standard kualitas, detail, jahitan dan bahan asli dari sang pembuat.
Begitu juga dengan kekristenan, banyak yang perlu ditelusuri untuk
membuktikan apakah dia kristen sejati. Dengan membandingkan apakah
sesuai dengan standard Tuhan, misalnya :
Apakah dia bangun hub dengan Tuhan setiap hari?
Apakah dia menghidup firman?
Apakah dia menjadikan Yesus teladan hidup?
Apakah dia bertumbuh, ada perubahan yang berdasarkan kebenaran firman Tuhan?
Gimana hati nya, hidup hari2nya?
Dia bener2 lahir baru, sudah berbuah, sudah pikul salib, menyangkal diri ?
apakah dia orang menjadikan Tuhan utama dalam hidupnya?
dan masih banyak ukuran lainnya.
Memang tidak ada manusia yang bisa sempurna, tapi intinya apakah seorang
itu mau dibentuk ,belajar semakin menjadi serupa dengan Kristus?
Gimana buktiinnya ?
Sebuah barang akan teruji lewat waktu apakah barang itu kualitasnya, apa masih bertahan kualitasnya atau semakin buruk
Begitu juga dengan kekristenan, apakah dia seorang Kristen sejati akan teruji oleh waktu dan dikenal dari buahnya.
Mat
12:33
Jikalau suatu pohon kamu katakan baik, maka baik pula buahnya; jikalau suatu pohon kamu katakan tidak baik, maka tidak baik pula buahnya. Sebab dari buahnya pohon itu dikenal.
Jikalau suatu pohon kamu katakan baik, maka baik pula buahnya; jikalau suatu pohon kamu katakan tidak baik, maka tidak baik pula buahnya. Sebab dari buahnya pohon itu dikenal.
--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Tentang penulis
Felisia Devi
A woman who lives in His grace. Likes simple things, travel, adventure, and nature. Loves reading and writing.
No comments:
Post a Comment
Share Your Thoughts! ^^